untuk berburu rase tidak segampang berburu luwak, karena binatang yang satu ini tidak naik pohon, ia berlarian di darat dan suka bersembunyi di semak semak, dan karena motif totol totol dan warna kelabunya dia tersamar dan sulit terlihat, bahkan karena ukuran kepalanya yang bisa dibilang kecil untuk binatang seukurannya maka sasaran akan sangat sulit dilihat, apalagi kepala bagian depan binatang ini juga tergolong keras, jadi kalau anda tidak tahu caranya pasti sulit untuk melumpuhkannya.
- pertama yang harus dilakukan adalah kita persiapkan senapan kita, ingat jangan gunakan pellet yang mudah penyok seperti superdome, gunakanlah baracuda impor atau paling tidak rws atau, setelah itu seperti biasa kita gunakan lampu sorot atau senter karena untuk beruru rase haruslah malah hari, karena rase termasuk binatang nocturnal seperti halnya luwak.
- cari rasenya dulu, biasanya banyak terdapat di area persawahan yang dekat dengan sungai, dan ada semak semaknya
- kalau anda uda ketemu jangan terburu buru, ikuti terus jalannya dan dia akan masuk ke dalam semak semak
- setelah itu kita kepung semak itu, ingat ya rase itu beda dengan garangan, kalau rase kebiasaannya adalah dia jalannya lurus, maksudnya misal dia dari selatan jalan keutara dan masuk ke semak semak maka dia akan mengeluarkan kepalanya di utara semak itu dan jika dirasa aman dia akan melanjutkan jalannya ke utara, tidak berbalik arah, jadi tahu kan maksud saya? kalau dia masuk dari selatan kita hadang aja dari utara
- jangan panik kalau tiba tiba sobat kehilangan jejak, karenasebenarnya rasenya hara sembunyi di semak itu dan belum lari, sisir secara perlahan, dan kalau sudah nampak matanya jangan buru buru di tembak, karena dia tidak akan lari, dia akan merasa aman di semak semak itu, karena merasa kita tidak bisa melihatnya, persiapkan kawan di sekitar semak untuk hal yang tak diinginkan
- setelah itu kita bidik sasarannya, untuk rase sebaiknya jangan asal tembak di tengah mata pas, lihat dulu posisi, jika kita sambil berdiri maka tembak bagian atas batok kepalanya, kalau kita sambil jongkok atau sejajar dengan rasenya maka kita tembak pas di tengah atau diantara matanya,
- ingat ya.. kepala rase itu kecil dan larinya kencang, jika anda merasa kesulitan untuk mencari sasaran yang tepat dan anda bersama rekan atau ada teman yang membantu maka silahkan sobat tembak aja dulu matanya, maka rase akan diam di tempat dan tinggal teman kita menembak di sasaran yang lebih mematikan yang mengarah ke otak, karena dengan menembak matanya rase tidak mati, tapi dia juga gak akan lari